Subulussalam,sabtu 23 November 2024 – Untuk memastikan kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Pemerintah Kota Subulussalam melalui Pj Wali Kota Subulussalam, AZHARI, S.Ag, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat dan pemerintah daerah, Rakor ini bertujuan untuk memastikan kesiapan semua pihak dalam mewujudkan Pilkada yang aman, damai, dan lancar.
Acara yang berlangsung di Aula Hermes Garden Kota Subulussalam ini dibuka dengan sambutan Pj Wali Kota Subulussalam, Dalam sambutannya, Pj Wali Kota mengingatkan pentingnya kerjasama antara seluruh pihak terkait dalam memastikan Pilkada 2024 dapat terlaksana dengan baik, “Kami berharap seluruh elemen masyarakat, aparatur negara, serta lembaga penyelenggara dapat berperan aktif dalam menciptakan suasana yang damai dan aman sepanjang tahapan Pilkada,” ujar Pj Wali Kota AZHARI.
Rakor ini juga membahas kesiapan teknis penyelenggaraan Pilkada, termasuk pengadaan logistik, persiapan tempat pemungutan suara (TPS), serta mekanisme pengawasan agar tidak ada pelanggaran yang terjadi selama pemilihan,Pj Wali Kota menekankan pentingnya netralitas dan profesionalitas aparatur negara dalam menjalankan tugas, guna memastikan bahwa Pilkada berjalan dengan adil dan tanpa intervensi yang merugikan pihak manapun.
Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Subulussalam, ASMIADI, turut memberikan pemaparan mengenai teknis pelaksanaan Pilkada, serta peran aktif masyarakat dalam menjaga ketertiban, Dalam penyampaiannya, ASMIADI mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi tidak hanya dalam proses pemilihan, tetapi juga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, “Kami mengimbau agar masyarakat aktif berperan dalam menciptakan Pilkada yang berkualitas dan damai,” ujar ASMIADI.
Selain itu, rakor ini juga dihadiri oleh para undangan dari berbagai instansi pemerintah, termasuk perwakilan Kodim, Kejaksaan Negeri Kota Subulussalam (Kajari), Ketua DPRK Kota Subulussalam, Kapolres Kota Subulussalam, serta seluruh kepala desa di wilayah Kota Subulussalam.
Kehadiran para kepala desa dan tokoh masyarakat sangat penting untuk memastikan informasi terkait Pilkada tersebar dengan baik, sehingga masyarakat dapat berpartisipasi secara maksimal dalam proses demokrasi ini.
Dengan terselenggaranya rakor ini, diharapkan seluruh elemen masyarakat dan aparat pemerintah dapat bekerja sama dalam mendukung Pilkada Serentak 2024 di Kota Subulussalam.
Tujuannya adalah untuk menjamin pelaksanaan Pilkada yang jujur, adil, dan demokratis, serta mengedepankan persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat.
52132N