Illiza Diminta Jangan Paksakan Diri Jadi Walikota Banda Aceh, Karena Itu Menurut Ulama Itu Bagian dari Dosa

SINGKIL DAILY

- Redaksi

Rabu, 2 Oktober 2024 - 00:23 WIB

5056 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Calon Walikota Banda Aceh Illiza Saaduddin Djamal diminta agar tidak terlalu berambisi apalagi memaksakan diri untuk menjadi Walikota Banda Aceh, mengingat perbuatan itu menurut ulama karismatik Aceh Tgk H Syaikh Hasanoel Bashry atau Abu Mudi merupakan perbuatan dosa dan dilarang agama, karena bertentangan dengan fitrah seorang perempuan yang telah digariskan dalam Al Qur’an dan hadist nabi.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Forum Aceh Bersatu (FAB), Saiful Mulki, Selasa 1 Oktober 2024.

Saiful menjelaskan, salah satu ulama Kharismatik Aceh, Abu Mudi dalam sebuah kesempatan menegaskan bahwa perempuan yang mencalonkan diri sebagai pemimpin atau kepala daerah tidak sah karena tidak memenuhi syarat. “Ureung Agam yang mengurus ureung inong (lelaki yang memimpin perempuan), “Arrijalun kawwamuna ‘alannisa’. Sehingga ditulis di dalam kitab, syarat menjadi pemimpin adalah lelaki yang merdeka, berakal, sehat badan dan segalanya”.

Abu Mudi juga mengatakan, seorang perempuan yang maju sebagai pemimpin(kepala daerah) saja itu sudah berbuat dosa. “Ureung inong meunyoe kageucalon ka dipeubeut desya. Perempuan yang mencalonkan diri sebagai pemimpin ka ijak peubeut desya, karena dipeubeut beut yang han sah dikerjakan. Dipileh cit le ureung nyan ureung pilih pi salah, dosa. Dilantik, ureung lantik desya. Setelah dilantik sah dia sudah jadi pemimpin, inan lom yang masalah,” papar Saiful mengutip kalimat yang disampaikan dalam tausiah Abu Mudi.

Saiful menambahkan, sebagai perempuan yang katanya taat beragama, Illiza seharusnya tidak memaksakan kehendak pribadinya dan melanggar hal yang telah digariskan di dalam Al-Qur’an dan Hadist. “Untuk apa berambisi menduduki jabatan yang tinggi jika harus mengangkangi penegasan yang termaktub di dalam Kalam Ilahi. Kenapa harus memaksakan diri dengan segala cara merebut tahta, jika hal tersebut dinilai mudhorat dan bahkan membuat masyarakat yang memilih turut terima dosa,” kata Saiful.

Lagi-lagi, dia menyarankan agar Illiza menerima fitrahnya sebagai perempuan dan tak terlalu ambisius untuk menjadi orang nomor satu di Kota Banda Aceh. “Jika kita renungkan apa yang disampaikan Abu Mudi itu secara jelas bahwa imbah dosanya bukan hanya kepada si pemimpin perempuan tetapi juga kepada rakyat yang memilihnya hingga orang yang melantiknya. Apakah karena sebuah ambisi harus tega membuat orang banyak ikut menanggung dosa, nauzubillahi min zaliq,” lanjutnya.

Saiful juga menyerukan agar masyarakat Banda Aceh tidak memilih pemimpin perempuan agar tidak melanggar hukum yang telah digariskan Al-Qur’an dan Hadist Nabi karena perbuatan tersebut kata ulama kita merupakan bagian dari perbuatan dosa. ” Mari kita patuhi amanah ulama kita, insya Allah kita akan selamat dunia dan akhirat,” pungkasnya.(Ril)

Berita Terkait

Partai Perjuangan Aceh Buka Pendaftaran Kader, Saatnya Memulai Perjuangan Baru!
Baveti Aceh Gelar Open Tennis U-115 Tahun 2024, Piala Aminullah
Ketua Umum Aceh Carong Puji Sikap Mualem
Dek Fad Silaturahmi Dengan Zaini Abdullah Mantan Gubernur Aceh
GMPS Melakukan Aksi Damai di Kantor KIP Aceh
Filosofi angka 2 Mualem-Dek Fad: Keseimbangan, Kemitraan, dan Hubungan
Humas PB HUDA Ajak Masyarakat Aceh Shalat Jenazah Tu Sop di Masjid Raya Baiturrahman
Mualem Berduka Atas Meninggalnya Tu Sop

Berita Terkait

Senin, 23 Desember 2024 - 01:59 WIB

Meriahnya Memperingati Hari Jadi HUT KE-2 PATROLI86.COM

Kamis, 14 November 2024 - 19:59 WIB

Theo Adrianus Bersama Kadivpas Kumham Kaltim, Gandeng APH Akselerasi Arahan Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan Gelar Penggeledahan serta Tes Urin WBP & Petugas Lapas Narkotika Samarinda

Senin, 23 September 2024 - 13:13 WIB

Pastikan Hukum Hak Atas Tanah, Kepala BPN Bersama Bupati Karawang Serahkan Sertipikat untuk Masyarakat Karawang

Sabtu, 7 September 2024 - 22:26 WIB

Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 69, Salurkan Baksos Bagi Para Betor Dan Ojek Online, Kapolres: Ciptakan Pilkada Rohul Aman Dan Damai

Kamis, 5 September 2024 - 22:10 WIB

Satgas Yonarmed 11 Kostrad Mengabdi Dengan Cinta, TNI dan Harapan Anak – Anak di Perbatasan

Kamis, 30 Maret 2023 - 20:15 WIB

Unifying the World Through Soccer: The Global Impact of the World Cup

Selasa, 28 Maret 2023 - 16:24 WIB

Exploring Bandung’s Natural Wonders: From Volcanic Landscapes to Majestic Waterfall

Berita Terbaru

OPINI

Jaksa Agung : “Negara Masih Ada”

Selasa, 18 Mar 2025 - 02:43 WIB

ACEH SINGKIL

Mualem Lantik Bupati Dan Wakil Bupati Aceh Singkil

Senin, 17 Feb 2025 - 03:04 WIB